| Home | Bacaan Harian | Support Renungan Pagi | Renungan Minggu Ini | Kisah Para Kudus | Katekese Iman Katolik | Privacy Policy |

CARI RENUNGAN

>

Anak Manusia datang untuk mencari dan menyelamatkan yang hilang.

Selasa, 18 November 2014
Hari Biasa Pekan XXXIII 
           


Why. 3:1-6,14-22; Mzm. 15:2-3ab,3cd-4ab,5; Luk. 19:1-10.
       
Semula, Zakheus hanya ingin melihat "orang apakah Yesus itu". Namun, Yesus justru memberikan lebih. Ketika Zakheus melihat Yesus dan Yesus melihatnya, Yesus mengatakan, "Hari ini Aku harus menumpang di rumahmu". Ia mengatakan harus, bukan akan. Ia juga tidak sekedar mampir, tetapi menumpang. Dan Zakheus pun dengan senang hati menerima Yesus di rumahnya. Selanjutnya, perjumpaan Yesus dan Zakheus di rumahnya membawa perubahan luar biasa. Zakheus yang selama ini menerima banyak keuntungan dari pekerjaannya sebagai tukang pajak, berubah menjadi seorang penderma yang rela memberikan 1/2 dari miliknya. Lebih dari itu, Zakheus berubah dari seorang yang dicap sebagai pendosa menjadi seorang yang diselamatkan. Kita semua pun dipanggil untuk mengalami perubahan hidup seperti Zakheus. Kuncinya, pertama-tama adalah kita membuka diri untuk menerima Yesus yang harus menumpang dalam rumah kita. Hal ini secara konkret dapat kita lakukan dengan menghayati kebiasaan berdoa bersama dalam keluarga. 
     
Doa: Tuhan, bantulah kami untuk tekun berdoa bersama dalam keluarga agar kami senantiasa mengalami kehadiran-Mu yang membawa berkah dan keselamatan. Amin. -agawpr-

terima kasih telah mengunjungi renunganpagi.id, jika Anda merasa diberkati dengan renungan ini, Anda dapat membantu kami dengan memberikan persembahan kasih. Donasi Anda dapat dikirimkan melalui QRIS klik link. Kami membutuhkan dukungan Anda untuk terus menghubungkan orang-orang dengan Kristus dan Gereja. Tuhan memberkati

renunganpagi.id 2024 -

Privacy Policy